Kandungan Protein Pada Susu Kedelai

 

Saat ini saya akan menjelaskan tentang kandungan protein susukedelai. Susu kedelai adalah minuman susu nabati yang terbuat dari kedelai. Susu kedelai disebut juga susu karena minuman ini berwarna putih kekuningan sama dengan susu. Sari kedelai juga produk samping alami dari pembuatan tahu.

Sari kedelai bisa dijadikan sebagai pengganti susu bagi orang yang memiliki kondisi intoleransi laktosa,vegan atau memiliki alasan kesehatan dan lingkungan tersendiri. Minuman sari kedelai ini dibuat pertama kali di Tiongkok dan dikenal dengan nama doujiang.

Sejak abad ke-19, sari kedelai sudah lazim dihidangkan sebagai sarapan pagi bersama dengan penganan lainnya yaitu seperti cakwe. Susu kedelai dibuat dari kacang kedelai yang direndam, kemudian dihaluskan dan direbus.

Setelah itu, hasil rebusannya lalu disaring dan menghasilkan susu kedelai. Dibandingkan dengan jenis susu nabati lainnya, minuman yang terbuat dari kedelai utuh ini memiliki kandungan gizi yang mirip dengan susu sapi rendah lemak.

Nutrisi yang Terkadung dalam Susu Kedelai

Satu gelas saji sari kedelai komersial dengan tanpa pemanis (243 ml) memiliki kandungan 80 kcal dari karbohidratnya 4 gram (termasuk gula 1 gram), lemak 4 gram, dan protein 7 gram. Sari kedelai yang diproses akan mengandung vitamin A, vitamin B, dan vitamin D sebanyak 10-45% Nilai Harian, dengan kandungan kalsium dan magnesium yang sangat signifikan pula. Sari kedelai ini memiliki indeks glikemik.

  1. Air: 87,0 gram
  2. Energi: 41 Kal
  3. Protein: 3,5 gram
  4. Lemak: 2,5 gram
  5. Karbohidrat: 5 gram
  6. Serat pangan: 0,2 gram
  7. Kalsium: 50 miligram
  8. Fosfor: 45 miligram

Selain itu, susu kedelai ini juga mengandung serat, vitamin B1, B2, B3, B3, besi, zinc, tembaga, selenium. Susu kedelai mengandung protein yang sama banyaknya dengan susu sapi, tapi dengan kalori yang lebih rendah. Sebagian orang menambahkannya kedelai ke dalam menu makanan sehari-hari mereka.

Kacang kedelai memiliki kandungan lemak jenuh yang jauh lebih sedikit dibandingkan susu sapi. Selain itu, ada juga manfaat lain dari susu kedelai, khususnya bagi kesehatan wanita. Berikut ini adalah beberapa manfaat dan kandungan pada kacang kedelai:

1. Mengencangkan kulit

Manfaat susu kedelai ini adalah dapat mengencangkan kulit dan memperlambat proses penuaan.Kacang kedelai tersebut yang menjadi bahan dasar nya tersebut mengandung senyawa yang disebut aglycones. Senyawa ini sangat berfungsi untuk meregenerasi sel-sel di kulit. Dengan mengonsumsinya sekitar 40 mm aglycones, bisa mengurangi kerutan pada wanita yang sudah di atas 40 tahun.

Untuk itu, sangat dianjurkan untuk meminum susu kedelai dalam batas yang wajar.Kolagen berperan sangat penting untuik kulit yang sehat. Oleh karena itu, Anda dapat konsumsi susu kedelai untuk mengurangi kerusakan pada kulit kamu dan menjaga kesehatan kulit agar tetap sehat.

2. Menjaga Kesehatan Pada  Otak

Susu kedelai juga sangat bermanfaat untuk otak anda. Karena susu kedelai memiliki khasiatnya kaya akan asam lemak omega-3, yaitu lemak ‘sehat’ yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh kita.Asam lemak omega-3 juga  dapat menurunkan resiko demensia dan Alzheimer.

Susu kedelai tak hanya dapat dikonsumsi langsung, tetapi juga bisa dicampurkan ke dalam olahan makanan lainnya. Minum susu kedelai secara rutin juga dapat bermanfaat bagi kesehatan, dan juga terutama untuk wanita.

3. Susu Kedelai Bisa Mengatasi Kolesterol

Susu kedelai ini juga bermanfaat bagi wanita, yaitu mampu menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh. Obesitas dapat terjadi pada wanita setelah manopause. Isoflavon pada susu kedelai memiliki efek hormonal yg bisa menghambat adipogenesis yg dapat menurunkan pelebaran pada jaringan lemak.

Hal ini sangat mempengaruhi dalam hal menurunnya kadar LDL kolesterol dalam darah dan dapat mencegah terjadinya penyakit jantung.

 Baca Juga : protein susu kedelai

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Beragam Manfaat Kedelai Hitam

Manfaat yang Terkandung dari Sari Kedelai

Budidaya Kacang Kedelai